Paramount Pictures telah merilis trailer pertama untuk Jackass Forever, yang menandai kembalinya Johnny Knoxville bersama kawan-kawannya, dan untuk pertama kalinya para geng stunt ini berada dalam film bersama sejak kematian tragis Ryan Dunn satu dekade lalu. Kabarnya, Jackass Forever akan menjadi film Jackass terakhir Knoxville.
Bagi para Gen Z yang kurang akrab dengan geng stunt yang satu ini, berawal dari serial televisi, Jackass diciptakan bersama oleh bintang Johnny Knoxville, Spike Jonze, dan sutradara Jeff Tremaine dan awalnya diproduksi untuk MTV sebelum beralih ke layar lebar pada tahun 2002 dari Paramount dan MTV Films. Jackass berfokus pada sekelompok teman yang melakukan aksi dan prank mengerjai satu sama lain atau publik.
Pemeran asli untuk Jackass termasuk Knoxville, Steve-O, Chris Pontius, Jason "Wee Man" Acuña, Preston Lacy, Brandon DiCamillo, Dave England, Ehren McGhehey, Bam Margera — yang dipecat dari film baru Jackass Forever — dan Ryan Dunn, yang meninggal dalam kecelakaan mobil pada tahun 2011.
Jackass Forever akan menampilkan grup asli bergabung dengan
pendatang baru antara lain; mantan anggota Odd Future dan rapper Jasper
Dolphin, Sean "Poopies" McInerney, dan Zach Holmes dari serial MTV Too
Stupid to Die. Melihat teman-teman Odd Future Jasper dan Tyler The Creator
terlibat dalam pesta pora dari acara terakhir Jackass tidak terlihat terlalu
mengejutkan bagi mereka yang menonton seri sketsa Adult Swim berjudul Loiter
Squad, yang menampilkan sebagian besar anggota Jackass dan diproduksi oleh sutradara
eksekutif Jeff Tremaine dan operator kamera seri Lance Bangs, hal ini tentu saja
adalah suguhan yang menyenangkan pada film yang satu ini.
Perbincangan mengenai pemutaran film Jackass baru sudah lama
dibahas oleh seluruh anggota Jackass ketika mereka diwawancarai oleh host, berita
pers dan tentunya para fans. Jawaban mereka selalu sama, mereka bergantung dan
menunggu panggilan dari sang ketua Johnny Knoxville dan juga sutradara eksekutif
Jeff Tremaine. Akhirnya, panggilan tersebut terjawab ketika Paramount
mengumumkan akan ada Jackass 4 tahun lalu. Dan setelah sekian lama, salah satu
anggota Jackass yang paling aktif di media sosial Steve-O, dari youtube sudah
memberikan bocoran mengenai Jackass 4 sejak Mei lalu;
Tanpa menahan diri dari bahaya aksi stunt mereka, Jackass Forever akan menempatkan para geng stunt kedalam beberapa aksi yang tidak dikira-kira. Selama produksi film, baik Johnny Knoxville dan Steve-O berakhir di rumah sakit setelah hanya dua hari syuting. Aksi khusus itu melibatkan aksi mereka melompat di treadmill kecepatan penuh sambil membawa peralatan band, dan meskipun tidak ada yang terluka parah, Knoxville sejak itu menjelaskan bahwa dia membuat tubuhnya sangat tersiksa setelah Jackass 4.
Awal Mei ini, Knoxville mengkonfirmasi bahwa Jackass Forever akan menjadi kontribusi terakhirnya. Pemain stunt yang satu ini telah berusia 50 tahun tahun ini dan menyebut keberuntungan dan kesehatannya sebagai alasan kepergiannya.
“You can only take so many chances before something irreversible happens,”
“I feel like I’ve been extremely lucky to take the chances I’ve taken and still be walking around”.
Jackass pertama kali muncul di MTV tepat 20 tahun yang lalu.
Sejak itu, para pemeran Jackass jelas telah menua. Steve-O berbagi bahwa usia
mereka selalu menjadi berbincangan.
“The obvious elephant in the room is that a lot of the guys—myself included—are in the back half of our 40s and a couple of them are even 50, which… what the fuck?”
Daripada tenggelam kedalam pemikiran tersebut, Steve-O menemukan
solusi mengenai hal usia, caranya adalah dengan menerimanya dan memanfaatkan “idea”
tersebut;
“So I think rather than pretend that’s not going on, it’s been a deliberate choice to take it head-on,” he says. “I like all of our goofy little intros, and we just address it. We play with it everywhere and have fun with it.”
Jackass Forever akan membuat
franchise favorit penggemar tayang di bioskop akhir tahun ini semenjak pengumuman
terakhirnya yang dikabarkan awalnya dijadwalkan untuk tayang di Maret 2021.
Namun, karena semakin banyak film yang ditunda, Jackass 4 terakhir dikabarkan
diundur ke 3 September 2021 dikarenakan pandemi. Semoga saja dengan trailer
resmi sudah keluar, akan tayang pada 22 Oktober 2021 sesuai pengumuman
trailernya.
Posting Komentar
Kamu bisa beri komentar sebagai Anonim, NAMA dan URL Medsos, atau akun Google. Tidak ada moderasi komentar di situs kami. Isi komentar pengguna di luar tanggunjawab Moonhill Indonesia.