Thor: Love and Thunder tayang di bioskop sejak 6 Juli 2022 lalu. Lewat trailer berdurasi sekitar 2 menit, penggemar Marvel Cinematic Universe (MCU) sekilas melihat Jane Foster (Natalie Portman) menjadi Mighty Thor beserta penampilan Christian Bale sebagai Gorr, tokoh antagonis yang mendapat sebutan "the god butcher" atau secara harafiah diterjemahkan sebagai Si Penjagal Dewa.
Ketika menonton Thor: Love and Thunder, jangan buru-buru keluar dari studio saat Credit muncul. Bersabarlah sebentar, karena ada 2 scene after credit yang tak ingin kita lewatkan. Apa saja scene-nya?
Kemunculan Hercules dan Kaitannya dengan She-Hulk
Ya, salah satu pahlawan Marvel yang diangkat dari mitologi lainnya, Hercules, anak dari Zeus, ditampilkan dalam after credit Thor: Love and Thunder. Hercules, diperankan oleh Bret Goldstein.
Tokoh pahlawan ini akan bertarung dengan Thor, mungkin dalam film selanjutnya. Tetapi, cepat atau lambat mereka menyadari bahwa pembuktian tentang siapa yang terkuat bukan hal yang penting. Hercules akan bergabung dalam MCU sebagai tokoh pahlawan lainnya.
Dalam komik, inspirasi tokoh Hercules diambil dari film 1950-60an yang bergenre Swords & Sandals. Penggambaran Hercules dalam komik Marvel di awal kemunculannya, sama dengan tokoh yang diperankan Steve Reeves. Kala itu, Stan Lee sedang mengeksplorasi dewa-dewa mitologi dan membubuhkannya ke tokoh Pahlawan super di Marvel.
Tokoh Hercules dalam komik juga dikenal sebagai tokoh yang dekat dengan super hero muda, membuatnya dekat juga dengan Young Avengers. Munculnya Ms Marvel dan pahlawan super yang masih muda, membenarkan kemunculan Hercules dalam MCU. Kemudian, dengan diumumkannya She-Hulk, Hercules dalam komik, dikenal menjalin hubungan asmara dengan She-Hulk, sehingga sangat mungkin kedua tokoh ini akan bertemu di layar lebar juga.
Kelanjutan Kisah Jane Foster
Dalam cerita utama Thor: Love and Thunder, Jane Foster divonis menderita kanker stadium 4. Meski pun Mjölnir membuatnya kuat dan memampukannya bertarung bersama Valkyrie dan Thor, Jane tetap meninggal di akhir film. Menggunakan kekuatan Thor ternyata membuat tubuhnya lemah sehingga tidak bisa melawan sel kanker dan memusnahkan efek kemoterapi.
Ketika Jane meninggal dalam pelukan Thor, tubuhnya berubah menjadi debu-debu emas, sebagaimana Odin dan Freya saat mereka meninggal dan menuju Valhalla. Transisi mortal Jane ke alam kematian menandakan kekuatan Thor juga telah merubahkan menjadi seorang dewi sekaligus pejuang yang layak masuk ke Valhalla.
Dalam scene after credit kedua, kita melihat Jane sampai di Valhalla dan disambut oleh tokoh kesayangan kita, Heimdall. Scene tersebut membuka kemungkinan kita akan melihat Jane kembali bertarung bersama Thor di film-film MCU mendatang. Seperti masa-masa sekarat yang tak disia-siakan oleh Jane sebelumnya, dia akan kembali berjuang namun menjadi Valkyrie seperti kisah komiknya, bukan lagi Mighty Thor yang kita lihat dalam Thor: Love and Thunder.