Dikabarkan lewat News Naver, YG Entertainment, ambil jalur hukum untuk penyebar dan pembuat rumor, fitnah, serta tuduhan tidak berlandas tentang artis mereka, Rosé BLACKPINK.
Baru-baru ini, anggota BLACKPINK yaitu Rosé difitnah menggunakan obat-obatan terlarang. Selain itu, Rosé juga dirumorkan berpacaran dengan seorang seleb Korea Selatan. Padahal terbukti rumor dan fitnah tersebut tidak benar, berbagai media online di Indonesia malah ikut menyebarkan rumor dan fitnah tanpa landasan itu, diduga demi dapat traffic.
Screenshot: media online di Indonesia ikut sebar rumor dan fitnah pada 12 April 2023 lalu.
Setelah tadi siang para penggemar BLACKPINK dan Rosé melaporkan penyebar dan pembuat fitnah baik oleh individu mau pun media online ke Manajemen BLACKPINK, yaitu YG Entertainment. Akhirnya, 13 April 2023, manajemen dan label tersebut nyatakan siap tempuh jalur hukum. Sebab rumor dan fitnah yang ditujukan untuk mencemarkan nama baik Rosé, tergolong sangat serius dan termasuk pelanggaran hak asasi manusia.
Dilansir dari News Naver, pihak YG Entertainment pada 13 April 2023 menyebutkan, "rumor terkait Blackpink Rosé yang tersebar di beberapa komunitas online dan media sosial jelas salah.”
“Kami mengambil tindakan hukum terhadap tindakan yang melanggar hak asasi artis kami dan merusak reputasi mereka," ujarnya.
Sekali lagi YG Entertainment membuktikan komitmennya untuk melindungi citra seniman yang mereka naungi. YG Entertainment menanggapi pencemaran nama baik, rumor, fitnah, dan tuduhan serius dengan jalur hukum.
Maka dari itu hati-hati! Jangan menyebarkan apalagi membuat rumor, fitnah dan tuduhan yang bisa merusak reputasi orang lain. Pencemaran nama baik, seperti rumor, fitnah, dan tuduhan adalah tindak pidana serius yang punya landasan hukum di mana pun negaranya. Tindakan tersebut juga termasuk pelanggaran Hak Asasi Manusia (HAM), sebab rumor, fitnah, dan tuduhan dapat merugikan orang lain dalam berbagai aspek.
Berita dan update terpercaya seputar BLACKPINK, Jisoo, Jennie, Rosé dan Lisa, hanya ada di MOONHILL Indonesia.